755Sports.id – Manchester United akan menjamu Sevilla pada leg pertama perempat final Liga Europa musim 2022/23. Duel ini akan digelar di Old Trafford pada Jumat (14/04) pukul 02:00 WIB dan disiarkan langsung melalui live streaming Vidio.
MU cukup akrab dengan wakil Spanyol di Liga Europa musim ini. Mereka berada satu grup dengan Real Sociedad, kemudian menyingkirkan Barcelona di play-off, dan mengalahkan Real Betis di babak 16 besar. Sekarang Setan Merah akan berjumpa dengan ‘raja’ kompetisi ini, Sevilla.
Pada babak 16 besar lalu Manchester United tampil perkasa atas Real Betis. Mereka menang telak 4-1 pada leg pertama yang digelar di Old Trafford. Pasukan Erik Ten Hag kemudian kembali meraih kemenangan di markas Real Betis dengan skor tipis 0-1.
Sementara itu, Sevilla merupakan ‘alumni’ Liga Champions musim ini. Pemegang rekor enam kali juara Liga Europa itu harus kembali ke ‘habitat’ asli mereka karena kalah bersaing di fase grup Liga Champions.
Pada babak play-off mereka berhasil menyingkirkan raksasa Belanda, PSV Eindhoven. Anak asuh Jose Luis Mendilibar kemudian memulangkan Fenerbahce di babak 16 besar.
Manchester United punya rekor yang kurang bagus saat bertemu Sevilla di pentas Eropa. Artinya, Erik Ten Hag harus menemukan formula yang tepat untuk mengakhiri tren buruk tersebut.
Prediksi Manchester United vs Sevilla
Kedua tim sudah berjumpa tiga kali di kompetisi Eropa dan MU belum sekalipun meraih kemenangan. Mereka dua kali kalah dan hanya sekali menahan imbang Sevilla.
Pertemuan terakhir tersaji di semifinal Liga Europa musim 2019/20 lalu yang digelar dengan format satu leg di tempat netral. Manchester United sempat unggul terlebih dahulu melalui penalti Bruno Fernandes. Namun, Sevilla mampu membalikkan kedudukan lewat gol yang dicetak Suso dan Luuk de Jong.
Rekor pertemuan memang tidak memihak MU tetapi mereka masih diunggulkan untuk memenangi leg pertama nanti. Ini disebabkan kedua tim punya form yang cukup kontras.
Manchester United tercatat tidak pernah menelan kekalahan dalam 24 laga kandang terakhir di semua kompetisi. Mereka juga selalu berhasil mencetak minimal dua gol dalam 19 dari 22 laga kandang terakhir.
Gawang David de Gea juga berhasil mencatatkan tiga clean sheet dan hanya kemasukan satu gol dari empat laga kandang terakhir. Setan Merah tidak terkalahkan dalam sembilan laga terakhir di Liga Europa.
Ini berbanding terbalik dengan statistik yang dimiliki Sevilla. Mereka hanya mampu meraih tiga kemenangan dalam 10 pertandingan terakhir di semua kompetisi. Lucas Ocampos cs juga selalu kalah tanpa bisa mencetak gol pada empat laga tandang terakhir di Liga Europa.
Prediksi Susunan Pemain
Manchester United (4-2-3-1)
Kiper: David de Gea
Bek: Aaron Wan-Bissaka, Raphael Varane, Lautaro Maritnez, Luke Shaw
Tengah: Casemiro, Scott McTominay, Antony, Bruno Fernandes, Jadon Sancho
Depan: Anthony Martial
Sevilla (4-2-3-1)
Kiper: Yassine Bounou
Bek: Nemanja Gudelj, Jesus Navas, Marcos Acuna, Loic Bade
Tengah: Bryan Gil, Oliver Torres, Fernando Reges, Erik Lamela, Jesus Joaquin
Depan: Youssef En-Nesyri
Prediksi Skor: Manchester United 2-0 Sevilla